Rabu, 20 Januari 2016

UMPAN LELE JOOSS untuk GALATAMA dan HARIAN

Galatama ikan lele ataupun harian di kolam kolam pemancingan, saat ini semakin ramai tidak kalah dengan galatama ikan mas atau bawal, demikian juga para pemancingnya pun berlomba lomba membuat racikan umpan, atau mencoba jenis umpan dari ikan kecil atau binatang lainnya dengan harapan bisa menemukan ramuan ampuh atau umpan ampuh untuk memburu ikan lele babon,

Memang harus kita akui bahwa di dalam memancing faktor luck sangat dominan, tetapi keberuntungan juga harus di mulai dengan usaha, dan kerja keras.

Mancing ikan lele
Ikan lele hasil mancing galatama

Pada hakekatnya memancing itu adalah kepuasan, bukan hanya sekedar kita menang saat ikut lomba, karna kepuasan akan jauh lebih mahal dari pada hadiah lomba itu sendiri.

Saat kita bisa menjuarai lomba mancing, tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri, apalagi semua adalah hasil kerja keras kita, salah satunya saat menetukan umpan atau membuat racikan umpan, jika umpan kita terbukti ampuh maka akan menjadi kepuasan kita tersendiri.

Berikut ini beberapa umpan lele jooss untuk galatama dan harian yang harus anda coba ;

Umpan kecebong (anak katak)


Kecebong adalah salah satu umpan yang cukup ampuh untuk memburu lele babon, biasanya katak atau kodok suka bertelur di sungai sungai yang airnya tidak mengalir, atau di sawah sawah, jenis kecebong atau anak katak yang di pakai untuk umpan galatama lele, yaitu kecebong yang masih hidup, usahakan yang berukuran agak lumayan besar, kecebong yang di pakai untuk umpan yang masih ada ekornya, karena saat kita memasang umpan, kita cukup menancapkan kail di bagian ekor, sehingga kecebong tidak cepat mati saat di gunakan untuk umpan,

Untuk ukuran kail memakai nomer 4 atau 5, untuk leader tergantung selera masing masing yang intinya samakin kecil shock leader yang kita pakai akan semakin bagus,

Rangkaian untuk galatama lele cuma satu mata kail, dengan memakai pelampung, cara mancingnya juga cukup unik, kita harus rajin menyetel pelampung, sampai ikan menyambar umpan,


Berikut ini contoh pemasangan kail pada ekor kecebong
Cara mancing lele
Cara memasang umpan kecebong

Klomang / umang / bekingking (jawa)


Klomang atau umang sering kita jumpai di pasar pasar, dengan cat warna warni di cangkangnya untuk di jual sebagai mainan anak anak, atau kita bisa mencari di pinggir pinggir pantai sering keluar saat malam, atau di daerah yang banyak di tumbuhi pohon mangrove,

Cara mengeluarkan klomang dari cangkangnya cukup kita panasi dengan korek cangkangnya di bagian belakang, nanti klomang akan keluar dengan sendirinya, umpan klomang lebih bagus di banding anak kodok, karena ikan bisa cepat kumpul, selain untuk umpan galatama lele juga juoos buat umpan bawal.

Untuk ukuran kail dan cara mancingnya sama seperti kita mancing menggunakan umpan ke cebong.l


Umpan spesial telur sapu sapu ;


Telur ikan sapu sapu bisa kita peroleh dari lubang ikan yang sudah di buahi, umpan telur sapu sapu sangat spesial buat galatama lele itu, atau bisa juga dari telur ikan apa saja.


Umpan usus ayam ;


Bahan dari usus ayam di bakar, lalu di giling  atau di blender hingga halus, tambah kan tepung sagu buat perekat secukupnya, tambahkan minyak sayur biar tidak lengket, tambahkan  essen yang berbau agak asam seperti essen strowbery,

Umpan super bau (hahahahha)


Ikan lele di kolam kolam budidaya makanan aslinya  berupa kotoran ayam atau bahkan kotoran manusia, (jorok ah) bisa jadi ikan lele yang di lepas di kolam galatama, juga ikan hasil budidaya yang di beri makan dari kotoran tsb, nah enggk ada salahnya kita coba umpan yang satu ini :

Cara mancing lele
Lele terkena pancing

Bahan : usus ayam yang baru di sembelih di giling sampai halus berikut isi kotorannya ( usus yang belum di belek) tambahkan sagu buat perekat secukupnya, tambah minyak sayur biar tidak lengket, boleh juga di tambah essen. Umpan siap di gunakan.

Umpan dari hati ayam ;


Bahan ; hati ayam cari yang masih segar, kemudian potong kecil kecil persegi, rendam menggunakan telur bebek di campur kaldu ayam, selama kurang lebih 30 menit, umpan siap di gunakan.


Umpan daging ayam dengan minyak lemak kambing ;


Bahan : daging ayam boleh dada atau paha secukupnya, lemak daging kambing di panaskan beberapa menit hingga keluar minyaknya,

Daging ayam di haluskan hingga lembut boleh di giling atau di blender, tambahkan sedikit sagu untuk perekat, kemudian campur dengan lemak kambing yang sudah menjadi minyak, diamkan beberapa menit dan umpan siap di gunakan.


Umpan Brownies


Di sebut brownies  memang bahannya dari kue brownies  sisa toko yang sudah kadaluarsa cukup di tambah essen, cuma di beberapa lokasi mancing umpan ini di larang di pergunakan.

Umpan belut


Bahannya dari belut yang di dibakar agar keluar bau amisnya kemudian potong kecil kecil untuk di jadikan umpan, untuk mendapatkan belut, kita bisa mencari di sawah pada malam hari atau di lubang lubang tempat belut bersembunyi, biasanya belut banyak di jual di tempat para penjual ikan hias di pasar pasar.

Umpan cacing ;


Untuk umpan cacing bisa memakai cacing naga,  yang biasa buat mancing ikan sembilang di laut, bisa juga pakai cacing kalung, cacing kosmetik cacing lur (cacing laut) atau cacing sampah, untuk umpan cacing gunakan beberapa ekor langsung sekali mancing agar cepet di sambar ikan, tapi jika lama tidak di sambar ikan cacing bisa di rendam menggunakan kuku bima rasa anggur,

Bisa juga cacing di rendam menggunakan telur bebek dan di diamkan kira kira 30 menit.

Umpan daging sapi ;


Bahan ; daging sapi di giling hingga halus, tambah kan telur bebek, lalu aduk hingga merata baru tambahkan minyak biawak atau minyak kuda.


Umpan kadal :


Bahan ; kadal di bakar, setelah itu potong kecil kecil dan lansung siap di gunakan, sama seperti umpan belut.

Umpan udang :


Untuk jenis udang biasanya memakai udang sawah, dengan cara kail di tancapkan di ekor udang atau di kupas di buang kulit kaki dan kepalanya.


Umpan ulat pisang :


Ulat pisang banyak di jumpai di daun daun pohon pisang biasanya sebagian daunnya menggulung mirip seperti lontong, di dalam gulungan daun tsb terdapat ulat daun pisang yang berwarna putih.

Cara mancing lele
Kolam galatama lele


Umpan cicak ;


Cari beberapa ekor cicak dengan cara menembak atau dengan cara lain, lalu bakar agar aroma khas nya keluar, lalu potong kecil kecil untuk di jadikan umpan.


Umpan laba laba ;


Umpan ini biasa juga di gunakan memancing lele baik harian ataupun galatama, laba laba biasa terdapat di sudut sudut ruangan atau di pohon pohon, caranya cukup buang kakinya dan siap di gunakan.


Umpan kepiting ;


Kepiting di potong kecil kecil di bagian tubuhnya untuk capitnya cukup di ambil dagingnya saja.

Umpan laron ;


Laron biasanya sangat banyak saat musim penghujan biasanya keluar pada pagi hari setelah hujan atau pada malam hari, cara menangkapnya pun mudah, di saat pagi hari cari lubang tempat keluarnya laron, saat laron baru keluar dari lubang kita tinggal menangkapnya, atau menggunakan lampu saat malam hari dengan di tempat yang basah di bawah lampu akan banyak laron nempel di wadah yang basah tersebut dengan sendirinya.

Umpan anak ikan :


Untuk umpan anak ikan kita bisa memakai anak ikan mas hidup dengan cara di koncer, dengan kail di tancapkan di punggung di depan sirip.


Rangkaian macing lele di buat seperti rangkaian dasaran pada umumnya, dengan di beri pelampung agar umpan bisa tepat berada di kedalaman yang di inginkan.


Untuk ukuran leader untuk harian bisa memakai 0.25 kalau untuk galatama kadang sampai 0.35, atau sesuai dengan ke inginan masing masing.

Somoga bermanfaat.

Cara mancing ikan lele

Mbob mahbub tiada hari tampa ngempang



Kontributor ( om mbob mahbub fb)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar